16 January 2014

Peka Sosial

Mungkin hal ini sering tidak kita sadari, tapi ternyata ia sangat penting dalam pergaulan:

Jangan bertanya kepada anak yatim: "Bagaimana ayahmu atau ibumu meninggal?"

Jangan bertanya kepada dua orang ibu dan ayah: "Kenapa anakmu sampai meninggal?"

Jangan bertanya kepada seorang pengangguran di depan orang banyak: "Kenapa kamu tidak bekerja?"

Jangan bertanya kepada seorang yang miskin: "Apakah kamu butuh uang?"


Tapi berilah ia tanpa harus meminta dulu. Hal ini bisa mengangkat harga dirinya. Apalagi kalau ia sering bertemu dan berpapasan denganmu.

Jangan tanya perempuan yang sudah lama menikah tapi belum punya anak: "Kamu tidak punya anak?"

Jangan bertanya sesuatu kepada orang yang sudah bisa anda tangkap kondisi dirinya dari raut wajahnya!

Wajah itu adalah tempat kehormatan, kadang-kadang kita tidak sadar kalau orang lagi menyembunyikan sesuatu. Jangan disingkap apa yang ia tutupi tanpa anda sadari!

Jangan bertanya kepada tamu: "Apakah anda mau minum atau makan?"

Sajikanlah makanan dan minuman untuk tamumu tanpa dia minta. Kalau anda menanyakan terlebih dahulu artinya anda tidak ingin memberinya, hanya sekedar basa-basi.

Jangan mengolok-olokan teman demi membuat orang lain ketawa bagaimana pun pentingnya keadaan, karena hal ini sangat menyakitkan bagi temanmu.

Selalu tempatkan dirimu pada posisi orang yang menderita supaya kamu merasakan apa yang mereka alami.